Canang Kayu

Tahun
2016
Nomor Registrasi
201600301
Domain
Kemahiran dan Kerajinan Tradisional
Provinsi
Aceh
Responsive image
Canang merupakan salah satu alat musik tradisional yang banyak dimainkan masyarakat Gayo di Aceh Tengah dan juga Bener Meriah. Keberadaan canang kayu di datararan tinggi Gayo tidak ada yang mengetahui kapan mulai muncul. Ada yang berpendapat bahwa canang merupakan hadiah dari sebuah kerajaan di Jawa pada kerajaan Linge. Ada juga yang berpendapat bahwa canang mulai masuk ketika orang Jawa bermigrasi di Dataran Tinggi Gayo yang membawa alat musiknya. Seperti yang dapat dilihat bersama wujud secara fisik canang ini sama dengan alat musik pukul dari Jawa. Fungsi canang secara umum sebagai penggiring tarian-tarian tradisional serta juga sebagai hiburan bagi anak-anak gadis yang sedang berkumpul. Biasanya dimainkan setelah menyelesaikan pekerjaan di sawah ataupun pengisi waktu senggang. Canang khas Aceh Singkil ini sangatlah berbeda. Canang yang terbuat dari kayu cuping-cuping ini biasanya disajikan sewaktu adanya pesta perkawinan serta acara penerimaan tamu terhormat yang berkunjung ke daerah mereka.

Disetujui Oleh admin WBTB Pada Tanggal 01-01-2016

Komunitas Karya Budaya

Disetujui Oleh admin WBTB Pada Tanggal 01-01-2016

Maestro Karya Budaya

Disetujui Oleh admin WBTB Pada Tanggal 01-01-2016
   Disetujui Oleh admin WBTB Pada Tanggal 01-01-2016

© 2018 Direktorat Warisan dan Diplomasi Budaya


Kontak kami

  • Alamat
    Komplek Kemdikbud Gedung E Lt 10,
    Jln. Jenderal Sudirman Senayan Jakarta, 10270.
  • Email: kemdikbud.wbtb@gmail.com
  • Telp: (021) 5725047, 5725564
  • Fax: (021) 5725047